KARAWANG | Suarana.com - Sebentar lagi Pilkada untuk pemilihan bupati di Karawang akan dilaksanakan pada tahun 2024. Sekretaris Daerah (Sekda) Karawang, Acep Jamhuri, telah diminta oleh Aktivis Victor Edison S.H, Ketua Gerakan Taruna (Getar), untuk segera mendeklarasikan diri sebagai calon bupati Karawang dalam Pilkada tersebut.
Pernyataan tersebut dilontarkan oleh Victor saat berbincang pada Senin (15/04/24). Victor menegaskan bahwa Acep, yang menjabat sebagai orang nomor tiga di Pemerintahan Kabupaten Karawang, diharapkan untuk maju sebagai calon bupati agar dapat mencalonkan diri pada Pilkada 2024 mendatang.
Baca juga : Lomba Desain Maskot Pilkada Karawang 2024, Ciptakan Ikon Khas dan Raih Hadiah Fantastis! Hingga 15 Juta
“Kami berharap Acep mau mengabdi kepada tanah kelahirannya, karena beliau adalah orang asli Karawang,” ungkap Victor.
Menurut Victor, selain menjadi putra asli kelahiran Karawang, Acep juga dikenal karena selalu memperhatikan kepentingan masyarakat dari berbagai golongan.
“Karena kita lihat Acep salah satu figur birokrat yang sukses mengabdi untuk kemajuan Karawang,” tuturnya.
Victor menyatakan bahwa Acep Jamhuri tidak perlu ragu-ragu untuk segera mengumumkan pencalonannya dalam Pilkada 2024.
"Kami siap memberikan dukungan penuh kepada Pak Acep," kata Victor.
Saat ini, Acep Jamhuri masih menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Karawang.
Di media sosial Facebook, terdapat akun relawan Acep Jamhuri yang menunjukkan adanya dukungan untuk pencalonannya dalam Pilkada 2024. Meskipun demikian, Acep belum memberikan pernyataan resmi mengenai keputusannya untuk maju dalam Pilkada 2024.
Sementara itu, di sisi lain, KPU Kabupaten Karawang mengadakan lomba desain untuk menciptakan maskot Pilkada dengan tujuan untuk menyemarakkan PILKADA 2024.
Baca artikel ini : Lomba Desain Maskot Pilkada Karawang 2024, Ciptakan Ikon Khas dan Raih Hadiah Fantastis! Hingga 15 Juta
(Rls/Ega).