braga
Hj. istiti
PKK
RW 06 Braga
Sembako
Sembako murah
Sumur Bandung
0
Jumat Berkah Akan Menjadi Program Tiap Minggunya Di RW 06 Kelurahan Braga
jabar.suarana / Bandung - Giat Jum'at Berkah berupa menjual sembako murah berupa beras telah dilaksanakan di RW 06 Kelurahan Braga Kecamatan Sumur Bandung pada Jum'at (07/01/2025) dari pukul 14.00 hingga 18.00 wib. bertempat di balai RW 06 jalan Morce 21.
Acara tersebut di laksanakan oleh para anggota PKK RW 06 yang berjumlah sekitar 10 orang dan mendapat perhatian warga yang antusias membeli beras seharga Rp.10 .000,-, dimana jika membeli dipasar harga beras tersebut berada di kisaran Rp.14 .000,-.
Ketua RW 06 Hj. Istiti Suryani yang akrab dipanggil Isti saat berbincang dengan awak media usai acara tersebut menerangkan bahwa program ini baru berjalan hari Jumat ini. "Hari ini kami menjual sekitar 5 karung beras yang kami beli seharga Rp. 14.000,- dan menjual kepada warga di harga Rp. 10.000,-," katanya. "Dan untuk warga yang membeli hanya mendapat jatah 3 kilogram saja," lanjutnya lagi.
Tadinya penyelenggaraan sembako murah ini tidak akan mendapat perhatian yang besar dari warga namun ternyata diluar dugaan. Dalam waktu singkat beras yang dijual habis. "Tadinya kami menyiapkan hanya 3 karung beras. Namun karena masih kekurangan kami membeli 2 karung lagi," ujar Isti. "Bahkan setelah kami rambah 2 karung ternyata masih kurang juga," lanjutnya.
Isti berharap kegiatan ini bisa terus berlanjut dan menjual sembako dengan berbagai macam jenis. "Nanti akan kami jual sembako seperti minyak, gula dan sebagainya dengan harga murah. Tidak hanya beras," pungkas Isti.*jabar.suarana?Bans
Via
braga