Search
24 C
en
  • Sign in / Join
Jabar Suarana.com
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Parlementaria
  • Peristiwa
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Lainnya
    • Kepolisian
    • Ekonomi
    • Mahasiswa
    • DRPD
Jabar Suarana.com
Search
Home Aliansi Swadaya Masyarakat BERITA UTAMA KORUPSI KPK PMPRI Aliansi LSM Datangi KPK Tanyakan Dugaan Korupsi di Perumda Pasar Kota Bandung
Aliansi Swadaya Masyarakat BERITA UTAMA KORUPSI KPK PMPRI

Aliansi LSM Datangi KPK Tanyakan Dugaan Korupsi di Perumda Pasar Kota Bandung

Redaksi_Bandungraya
Redaksi_Bandungraya
22 Mar, 2025 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Salahseorang anggota aliansi Swadaya Masyarakat Azis dan rekan saat berfoto bersama 


jabar.suarana/Bandung  – Aliansi Swadaya Masyarakat yang terdiri dari LSM PMPR Indonesia, LSM Maung Kaboa, LSM Putra Jabar, Chakra Crisis Center, dan Solidaritas Pasar Tradisional, mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menindaklanjuti dugaan korupsi yang berkaitan dengan pengelolaan Pasar Kota Bandung, Senin (17/3/2025) lalu.

Setelah pertemuan, Azis Irsad dari LSM PMPR Indonesia menyatakan, "Hari ini, Alhamdulillah, kami sudah diterima oleh KPK. Kami datang untuk mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada KPK yang menangani kasus korupsi di Bank Jabar Banten, terutama mengingat adanya dugaan keterlibatan mantan Gubernur Jawa Barat. Selain itu, kami juga mengapresiasi langkah Walikota dan Wakil Walikota Bandung, Muhammad Farhan dan Haji Erwin, yang telah berkonsultasi dengan KPK untuk meminta pendampingan dalam memberantas korupsi di Kota Bandung. Kami juga menanyakan perkembangan laporan kami dari Juni 2024 terkait transparansi pengelolaan pasar, dugaan korupsi dan gratifikasi, serta pengelolaan aset," tuturnya. 

Usep, seorang anggota aliansi, menambahkan, "Kami datang ke KPK untuk menyampaikan masalah pengelolaan pasar tradisional yang carut-marut di Kota Bandung akibat tumpang tindihnya regulasi. Yang terpenting adalah menyelamatkan aset Pemerintah Kota Bandung, karena itu adalah aset negara. Kami sangat mendukung upaya Walikota dan Wakil Walikota untuk mengikis korupsi di Kota Bandung. Selain itu, perlu ada seleksi ulang jajaran direksi untuk menyelamatkan aset pasar, serta melindungi nasib para pedagang tradisional yang menjadi korban ketidakjelasan regulasi," Ungkapnya

Ardi Wibiwo, Ketua Chakra Crisis Center Bandung menambahkan, menambahkan, "Semua sepakat bahwa masyarakat Kota Bandung merasa prihatin terkait polemik yang terjadi saat ini. Tugas kami adalah menyerap aspirasi masyarakat dan menjaga stabilitas ekonomi, politik, dan budaya. Kami berharap diskusi dengan pemerintah Kota Bandung dan KPK akan terus berlanjut. Saya juga mengapresiasi MOU antara Pemerintah Kota Bandung dan KPK untuk pendampingan dalam masalah hukum dan korupsi, yang merupakan langkah penting bagi seorang pemimpin. Kami berharap kejadian sebelumnya oleh oknum yang tidak bertanggung jawab tidak terulang di pemerintahan yang baru ini, dan bersama-sama kita berjuang untuk mewujudkan harapan masyarakat Kota Bandung." ungkapnya

Dengan kedatangan ini, Aliansi Swadaya Masyarakat berharap KPK dapat terus berkomitmen untuk memberantas korupsi di seluruh Indonesia, khususnya di wilayah Kota Bandung. *jabar.suarana/IST
Via Aliansi Swadaya Masyarakat
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Older Posts
Newer Posts

You may like these posts

Stay Conneted

facebook Like
youtube Subscribe
instagram Follow

Featured Post

Sofia Almer di Tahun 2025 Makin Sibuk Dengan Berbagai Kegiatan Dan Event

Redaksi_Bandungraya- 16:28 0
Sofia Almer di Tahun 2025 Makin Sibuk Dengan Berbagai Kegiatan Dan Event
Sofia Almer dengan para pengurus MUPELA jabat.suarana / Bogor -   Usai  acara event MUPELA dan peresmian MABES MUPELA oleh pembina dr.Hengky Stepanus Ranjabar …

Most Popular

Sofia Almer di Tahun 2025 Makin Sibuk Dengan Berbagai Kegiatan Dan Event

Sofia Almer di Tahun 2025 Makin Sibuk Dengan Berbagai Kegiatan Dan Event

16:28
Bukan Sekadar Kritik: LSM PEMUDA Minta KDM Patuhi Konstitusi dalam Kepemimpinan!

Bukan Sekadar Kritik: LSM PEMUDA Minta KDM Patuhi Konstitusi dalam Kepemimpinan!

20:49
Yandi Si Manusia Emas, Sosok Pelukis Braga Berkostum Unik

Yandi Si Manusia Emas, Sosok Pelukis Braga Berkostum Unik

11:31

Recent Comments

Editor Post

MABAR DPR (Manggung Bareng Dangdut,Pop,Rpck) Mupela Sukses Digelar

MABAR DPR (Manggung Bareng Dangdut,Pop,Rpck) Mupela Sukses Digelar

17:03
SMP Negeri 7 Cimahi Kembali Mengukir Prestasi Dalam Kejuaraan Ebod Jaya Open Tournament Karate

SMP Negeri 7 Cimahi Kembali Mengukir Prestasi Dalam Kejuaraan Ebod Jaya Open Tournament Karate

11:28
Sofia Almer di Tahun 2025 Makin Sibuk Dengan Berbagai Kegiatan Dan Event

Sofia Almer di Tahun 2025 Makin Sibuk Dengan Berbagai Kegiatan Dan Event

16:28

Popular Post

Sofia Almer di Tahun 2025 Makin Sibuk Dengan Berbagai Kegiatan Dan Event

Sofia Almer di Tahun 2025 Makin Sibuk Dengan Berbagai Kegiatan Dan Event

16:28
Bukan Sekadar Kritik: LSM PEMUDA Minta KDM Patuhi Konstitusi dalam Kepemimpinan!

Bukan Sekadar Kritik: LSM PEMUDA Minta KDM Patuhi Konstitusi dalam Kepemimpinan!

20:49
Yandi Si Manusia Emas, Sosok Pelukis Braga Berkostum Unik

Yandi Si Manusia Emas, Sosok Pelukis Braga Berkostum Unik

11:31

Media Network

  • Suarana.com
  • Jabar Suarana
  • Jateng Suarana
  • Jatim Suarana
  • Sumsel Suarana
  • Sumut Suarana
  • Aceh Suarana
  • Lampung Suarana
  • Kalbar Suarana
  • Pontianak Suarana
  • Epaper Suarana
  • Tv Suarana
  • Suarana Group
  • Edu Suarana
  • Umkm Suarana
Jabar Suarana.com

PT. Media Suarana Mahesa

Suarana Jabar adalah portal berita terpercaya wilayah Jawa Barat yang menyajikan informasi aktual, tajam, dan berimbang. Ikuti update harian seputar politik, sosial, ekonomi, dan budaya Jabar.

Contact us: suaranagroup@gmail.com

DMCA.com Protection Status Google News

Follow Us

© 2024 Jabar Suarana Published By Suarana.com
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Sitemap